Buku ini ditulis oleh mahasiswa semester lima program studi Sejarah Peradaban Islam Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah (FUAD) UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung yang mengikuti kegiatan “Pelatihan dan Pendampingan Penulisan Esai Kreatif Bertajuk Gastronomi Kultural Jawa” bersama Nurul Baiti Rohmah, S.S., M.Hum. dan Uman Rejo, S.S., M.Hum. yang dilaksanakan pada 4—5 Oktober 2022. Berikut ini identitas lengkap buku tersebut.
Judul Buku : Mendobrak Gastronomi Kultural Jawa: Dari Produksi Pengetahuan, Ruang Lingkup, Sampai Praktik Budaya Penulisan Esai Kreatifnya.
Editor : Uman Rejo dan Nurul Baiti Rohmah
ISBN : 978-623-420-598-5
Ukuran : UNESCO 15,5 cm x 23 cm
Tebal Halaman : xxii + 604
Cetakan : Ke-1 Tahun 2023
Kota Terbit : Klaten
Penerbit : Lakeisha (Anggota IKAPI)
Harga Buku : Rp 100.000
Kelebihan Buku : Buku ini telah mengalami proses penyuntingan dan editing yang ketat. Selain itu, buku ini juga diberi pengantar oleh Hilmar Farid, Ph.D. yakni Direktur Jenderal Kebudayaan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia. Selain itu, buku ini juga sedang dalam pengajuan pengurusan Surat Pencatatan Ciptaan/Hak Kekayaan Intelektual dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.
Deskripsi Buku : Buku ini menyajikan beberapa tulisan kreatif yang mendiskusikan gastronomi dalam perspektif kebudayaan Jawa, baik dari sisi outsider maupun insider. Di dalamnya, gastronomi kultural didobrak menjadi (1) gastronomi, ritual, dan kearifan lokal; (2) gastronomi, inovasi, dan kreativitas; (3) gastronomi, modern, dan industri kreatif; (4) gastronomi dan politik; (5) gastronomi dan sejarah; (6) gastronomi dan pariwisata; serta (7) gastronomi dan identitas budaya. Selain itu, buku ini telah memberi kontribusi penting dalam perkembangan dan pertumbuhan ilmu pengetahuan di Indonesia, terutama yang berkaitan dengan gastronomi kultural Jawa. Buku dan bahan bacaan dalam kaitannya dengan kegastronomian yang terdapat di Indonesia masih langka. Oleh karena itu, kehadiran buku ini bisa mengisi kekosongan yang langka tersebut. Selamat membaca.